Hadapi Tahun Politik, Polres Lombok Utara Rutin Gelar Latihan Dalmas

 


Lombok Utara (Kilasntb.com) - Jelang hadapi tahun politik, Personel Sat Samapta Polres Lombok Utara Polda NTB rutin menggelar latihan pengendalian massa (dalmas), pada Rabu (13/07/2022).

Kasat Samapta AKP Antonius Dopo, S.H. mengatakan latihan itu untul mengantisipasi gangguan keamanan. 

"Materinya meliputi bentuk dan formasi dalmas awal, dalmas lanjut serta latihan dalam bertahan dan menghalau serangan massa dengan tembakan gas air mata dan sebagainya," jelasnya.

Menurutnya, dengan latihan rutin, personel Dalmas dapat lebih sigap saat dibutuhkan terutama dalam menghadapi aksi unjuk rasa atau aksi yang bersifat anarkhis. 

"Terlebih dalam waktu dekat kita akan menghadapi tahun Politik, jadi latihan harus benar-benar serius," tandasnya. (Fie)

"Dalam setiap latihan kita sampaikan pula agar benar-benar serius agar nantinya dapat menjalankan tugas dengan baik dan terjaga keselamatannya saat menghadapi demonstran," tutup AKP Anton. 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama