Sidak Bappenda, Bupati LAZ: Semua Pembayaran Harus Online

Inspeksi mendadak Bupati Lombok Barat H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ)  ke Badan Pendapatan Daerah (Bappenda) di Gedung Bappenda (Foto/Pemda Lobar)

Lombok Barat (Kilasntb.com) - Bupati Lombok Barat H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ) melakukan inspeksi mendadak ke Badan Pendapatan Daerah (Bappenda), Senin (10/3) di Gedung Bappenda. 

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Bappeda Adenan, Kadis Kominfotik Lobar Ahad Legiarto, Kabid Aptika Sumirah, Kabid IKP Arief Rachman dan sejumlah pejabat Bappeda Lobar.

Dalam dialog secara langsung dengan pegawai Bappenda, LAZ minta semua pajak dan retribusi harus melalui sistem online. Hal ini agar realisasi pendapatan daerah bisa lebih tinggi dan maksimal. 

"Ini semua tentu agar PAD meningkat sehingga kita memiliki modal untuk melaksanakan pembangunan lebih besar lagi di tengah tengah efisiensi saat ini," tekannya.

Menyinggung soal PBB (Pajak Bumi dan Bangunan), Bupati yang memiliki Program Sejahtera dari Desa  ini, ingin memberlakukan asas keadilan, yaitu rumah-rumah komersil harus memiliki PBB yang lebih tinggi dari rumah subsidi. 

Selain itu, ia menekankan jajaran Bappenda dapat melakukan pemutahiran data sehingga sesuai dengan kondisi real saat ini melalui basis data dan online. 

"Saya mengajak semua jajaran untuk bergerak cepat dan berpikir yang rasional. Jangan sampai seperti parkir pasar yang tergetnya sangat rendah dan tidak masuk akal. Saya minta agar semua sesuai dengan kondisi real dan berbasis data," ujarnya.

Dalam kesempatan ini Bupati LAZ meminta Bappenda menggunakan aplikasi online dalam semua transaksi. agar semua bisa terpantau secara real time. Kegiatan ini berjalan dengan lancar. (Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama