Setahun Hilang, Kakek Alwi Ditemukan Sudah Menjadi Tulang Belulang

 

Kakek Alwi (61) sebelum ditemukan

Kota Bima (Kilasntb.com) - Setahun menghilang, akhirnya seorang kakek dari Ambalawi Kabupaten Bima bernama Alwi (61) ditemukan dalam keadaan sudah menjadi tulang belulang oleh warga pencari madu, pada Selasa sore (23/08/2022).

Penemuan tulang belulang manusia ini, langsung direspon Polsek Ambalawi Polres Bima Kota. Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi melalui Kapolsek Ambalawi Iptu Rusdin mengatakan temuan ini pertama kali ditemukan oleh Umran (32) yang tengah mencari madu.

"Tulang belulang Alwi ditemukan di pengunungan sekitar So Desa Kole Ambalawi Kabupaten Bima," kata Rusdin.


Ia menceritakan kronologis temuan itu, ketika Umran bersama rekannya melihat  seutas tali pengikat parang tergantung di sebuah pohon. Lalu menemukan baju dan celana  tergeletak di bawah tanah.

"Setelah dibuka terlihat kerangka atau tulang manusia dan menduga kerangka tersebut adalah warga yang hilang. Keduanya langsung memberitahukan keluarga almarhum Alwi," jelas Kapolsek Ambalawi, mengutip keterangan saksi.

Kapolsek Ambalawi mengatakan pihak keluarga Alwi, mengakui tulang yang ditemukan tersebut adalah almarum Alwi.

"Dasar yang meyakini keluarga Alwi adalah dari pakaian dan barang berupa parang yang ada di TKP, merupakan milik almarhum Alwi," ujarnya. (Fie)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama