Malam Pengundian Nomor Urut Paslon Pilwalkot 2024, Polresta Mataram Petakan Ring Pengamanan

Penyerahan SK Penetapan dua pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mataram 2024 di Kantor KPU Kota Mataram (foto/Kilas NTB)

Mataram (Kilasntb.com) - Andil pengamanan, Polresta Mataram akan mengerahkan 180 personel polisi pada malam pengundian nomor urut dua pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mataram 2024 di Kantor KPU Kota Mataram.

Kabag Ops Polresta Mataram, Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan mengatakan KPU Kota Mataram telah menetapkan secara resmi paslon Dr. H.Mohan Roliskana - TGH Mujiburrahman (Harum), dan H. Lalu Aria Dharma BS - H. Weis Arqurnain (Aqur) sebagai peserta pilwakot. Setelah itu, masuk tahapan pengundian nomor urut, dan akan diikuti acara Deklarasi Kampanye Damai yang melibatkan berbagai pihak terkait.

"Besok Senin malam (23/09) pukul 20.00 WITA, kegiatan akan dilaksanakan dan personel polisi akan dikerahkan untuk menjaga ketertiban acara," jelasnya usai konferensi pers di Media Center KPU Kota Mataram, Minggu sore (22/09).

Ia menjelaskan, Polresta akan petakan tiga ring pengamanan. "Ring I di area utama acara, Ring II di area parkir, dan Ring III di jalan raya untuk rekayasa lalu lintas," ujar Kompol Gede.

Kegiatan ini menjadi salah satu tahapan penting menuju Pilkada Mataram 2024 yang diharapkan berjalan lancar dan damai. "Dalam pesta demokrasi, saya berharap masyarakat tidak cepat terprovokasi dengan berita hoax, mari kita bersama-sama menjaga keamanan," tandasnya. (Fd)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama