Penasaran, Sat Resnarkoba Polresta Mataram Buru Dalang 1 Kg Sabu Asal Pekanbaru

 


Lombok Timur (Kilasntb.com) - Penasaran, pasca tertangkapnya dua kurir jaringan antar provinsi, IH (25) asal Aceh dan UH (41) di sebuah hotel berbintang di Kota Mataram, pada Selasa pagi (14/06/2022). Satuan Reserse Narkoba Polresta Mataram terus memburu dalang alias pembeli 1 kilogram Sabu asal Pekanbaru Riau.

Di hari yang sama, Kasat Narkoba Polresta Mataram Kompol I Made Yogi Purusa Utama, S.E., S.I.K mengatakan ia bersama timnya, berkoordinasi dengan Polres Lombok Timur,  gerak cepat melakukan pengembangan ke rumah UH (41) menuju wilayah Sakra Lombok Timur.

"Saat tiba di rumahnya dan digeledah ternyata warga di sana mengatakan yang bersangkutan sudah lama tidak tinggal di situ," kata Yogi.

Yogi mengatakan ia masih mendalami siapa pembeli 1 kilogram Sabu tersebut. "Sampai saat ini, UH belum mau terbuka soal pemilik Sabu itu, tapi akan kami kejar terus," ujarnya. (Fie)



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama