Razia Blok Hunian Lapas Kelas IIA Mataram di Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59

 


Pemasyarakatan Bersih-Bersih, Lapas Mataram Gandeng TNI dan Polri Gelar Razia

Lombok Barat (Kilasntb.com) – Pemasyarakatan Bersih-bersih dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Mataram, Kalapas Mataram Ketut Akbar Herry Achjar gandeng aparat penegak hukum gelar razia blok hunian, Jum’at (17/3).

“Pemasyarakatan bersih bersih dengan razia gabungan untuk Lapas menjelang Hari Raya Nyepi,  Ramadhan dan  Hari Raya Idul Fitri. Kami bersama dengan KODIM dan POLRES Lombok Barat serta gabungan dengan jajaran dari Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham NTB, Rupbasan Mataram, dan Bapas Mataram,” Ucap Akbar. 

Kalapas Mataram juga menyampaikan, tujuan dari razia gabungan ini untuk menjaga situasi keamanan di Lapas, bersih dari peredaran gelap narkoba, peredaran handphone, uang, dan menertibkan kabel-kabel untuk menghindari resiko kebakaran. 

100 Personil dikerahkan untuk melakukan razia ke dalam kamar hunian diantaranya seluruh pejabat eselon IV dan V, 40 orang petugas pemasyarakatan Lapas Mataram, tim dari Bapas Mataram, Rupbasan Mataram, anggota POLRES Lombok Barat dan Posramil Kuripan.

 Dalam kegiatan razia kamar hunian yang berlangsung selama kurang lebih 1 (satu) jam tersebut, petugas gabungan tidak menemukan adanya Handphone dan Obat Terlarang, namun petugas berhasil mengamankan sejumlah barang terlarang lainnya seperti senjata tajam yang terbuat dari sendok dan paku, korek api, kabel roll, serta barang pecah belah. 

Diakhir kegiatan Kalapas Mataram berharap bisa terus menjalin koordinasi dengan POLRES Lombok Barat dan Posramil Kuripan untuk bisa rutin melaksanakan razia gabungan ke dalam kamar hunian di Lapas Kelas IIA Mataram. 

“Saya sangat berterimakasih untuk sinergi aparat penegak hukum dalam rangka Lapas BERSINAR (Bersih dari Narkoba), kami tidak bisa sendiri dan kami mohon bantuan kedepannya untuk bisa membantu melaksanakan kegiatan razia secara rutin dalam rangka menjaga keamanan di dalam Lapas,” pungkas Akbar.(red)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama